Melalui forum ini saya ingin menyampaikan bahwa Pertandingan Persahabatan Terstruktur 1 (PPT-1) Season 2 akan diselenggarakan mulai
Hari Senin tanggal 29 Juli 2013 dengan memanfaatkan jadwal pertandingan persahabatan (FM) yang diselenggarakan oleh Admin Gokickoff. Tujuan dari PPT-1 season 2 ini adalah:
1. Memudahkan manajer-manajer GKO Indonesia mendapatkan lawan tanding persahabatan.
2. Memperoleh tambahan uang lebih maksimal karena akan diselenggarakan di stadion yang berkapasitas lebih besar.
3. Mengisi jeda antara musim 8 dan 9 yang lamanya tidak menentu.
Adapun peserta PPT-1 season 2 adalah sebagai berikut:
1. Goals Eagles * (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 23.027)
2. FC BERTOCALINE (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 22.000)
3. Jurit FC (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 21.073)
4. Kabau Padang (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 15.000)
5. Lereng Indah# (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 15.000)
6. Binuang FC (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 14.000)
7. Pemalang Rangers (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013:13.719)
8. North Mollucas United (kapasitas stadion s.d. 8 Juli 2013: 12.300)
Keterangan:
*Goals Eagles menggantikan AndikaPrasetyaFC yang berhalangan
#Lereng Indah menggantikan PS Palembang yang berhalangan
Ketentuan Pertandingan:
1. Pertandingan akan diselenggarakan di klub yang kapasitas tempat duduknya lebih banyak demi memperoleh pemasukan yang lebih banyak untuk kedua klub yang bertanding.
2. Saya akan membuat jadwal pertandingan dan mengingatkan kedua klub yang bertanding untuk saling menginvite atau accept. Bila sampai hari pertandingan pk.7.00 WIB klub yang diiinvite belum juga mengaccept undangan FM dari klub yang menginvite, maka klub tersebut dinyatakan kalah 0-3 dengan ganjaran: klub yang menginvite mendapat point 3 sementara klub yang tidak ol dan tidak mengaccept mendapat point 0. Klub yang menginvite boleh mencari lawan tanding lainnya diluar peserta PPT-1 season 2. Namun demikian bila manajer kedua klub yang seharusnya bertanding sama-sama lupa atau tidak online, maka diputuskan pertandingan berakhir draw 0-0 dan masing-masing tim diberi point 1.
3. Pada akhir turnamen ini, 2 klub teratas akan dipromosikan mengikuti Super PPT season 2 yang akan dikoordinir oleh Bro M4LD/Asgi (Manajer Balik Jr), sementara 1 klub terbawah akan digantikan oleh klub lain di season berikutnya.
JADWAL PERTANDINGANSENIN, 29 JULI 2013Goals Eagles vs
FC BERTOCALINEjurit fc vs
Kabau PadangLereng Indah vs
Binuang FCPemalang Rangers vs
North Mollucas United