Putaran perempat final cup Indonesia musim 7 telah berakhir hari senin kemarin. Dari pertandingan perempat final ini tersisalah 4 tim terbaik di cup musim ini yang akan saling memperebutkan trofi juara cup. Menarik menyimak jalannya pertandingan semifinal dan final cup musim ini karena siapapun juaranya adalah juara baru di cup Indonesia. Berikut ini ulasan singkat mengenai perjalanan tim2 semifinalis cup musim ini.
David Surabaya (D-16)
- Tim ini menghadapi lawan yg relatif ringan sampai round 5 ketika mereka bertemu tim kuat Kabau Padang. Mereka berhasil menang dengan menggunakan fitur MotS. Di round 6 tim ini menghadapi StudioOne yang dalam perjalanannya sempat mengalahkan SFC (MotS) dan Biru Hitam (tanpa MotS - menang adu penalti). Round 7 DS menang atas tim kuat Chelsea Indonesia 1-0. Menarik sekali melihat perjalanan tim ini. Keberuntungan? Mungkin. Efektifitas taktik? Bisa jadi. Kolektivitas tim yang bagus? Mungkin juga. Dalam perjalanannya beberapa kali tim ini mendapat kartu merah, namun selalu berhasil memenangkan pertandingannya. Tim seperti ini biasanya sangat berbahaya, karena kurang diperhitungkan namun sanggup membalikkan prediksi2 yang ada. Karena itu peluang tim DS untuk mencapai final cup musim ini sangat besar. Tim ini mengingatkan saya pada Inter Milan ketika memenangkan Liga Champions bersama Jose Mourinho.
Pemalang Rangers (D-9)
- Memastikan juara D-9 ketika pertandingan masih menyisakan 4 match lagi sudah menunjukkan kedahsyatan tim ini. Kepastian menjuarai liga tentunya membuat tim Pemalang Rangers dapat berfokus penuh pada cup. Empat round awal dilewati tim ini dengan mudah sampai mereka bertemu dengan Goals EagLEs di round 5. Merekapun menang dengan menggunakan fitur MotS. Di round 6 mereka mengalahkan MULICHRISTA yang sebelumnya pernah mengalahkan tim kuat SphyJrFC. Namun itu bukan kejutan terakhir, karena di round 7 tanpa MotS mereka mengalahkan tim liga C, Sleman FC (yang menggunakan MotS) melalui adu penalti. Dengan manajer berpengalaman yg di tim sebelumnya pernah 2 kali mencapai final cup, tentu tim ini sangat berpeluang mencapai final cup musim ini. Tim ini mengingatkan saya pada timnas Jerman yang di kejuaraan2 yang diikutinya selalu melibas lawan2nya bagaikan sebuah buldozer.
dunia ijo (C-4)
- Tim ini adalah tim yang sudah kenyang pengalaman di GKO dan musim ini mereka menjelma menjadi tim yang kuat dan patut diperhitungkan. Di liga, tim ini memiliki peluang besar untuk promosi ke Liga B musim depan. Kejutan pertama tim ini di cup ada pada round 3 ketika dengan menggunakan fitur MotS mereka melibas tim tangguh BALIK Jr tujuh gol tanpa balas. Selanjutnya laju mereka tak terbendung. Bahkan tim2 Liga B sekelas PSDN Ngrapah maupun Barkerokan dapat ditaklukkan oleh tim ini. Memang dalam perjalanannya, tim ini tidak menghadapi tim dari Top Level, namun di turnamen seperti cup ini tingkatan liga sama sekali tidak menentukan. Terbukti dari tidak adanya tim TL di semifinal musim ini (terlepas dari penggunaan fitur MotS). Selangkah lagi satu-satunya wakil Liga C ini akan menjejakkan kaki di babak final dan tentunya peluang mereka sangat besar untuk itu.
JUVEMULIA (D-26)
- Apabila menilik lawan2 sebelumnya dari tim yang musim depan hampir pasti berlaga di Liga C ini, mungkin beberapa manajer akan berpikir bahwa tim ini tidak terlalu kuat. Sejauh ini lawan2 yang dihadapi oleh tim ini adalah tim2 yang berlaga di Liga C dan D. Namun seperti yang kita ketahui, di kejuaraan seperti cup ini tidak ada lawan yang bisa dianggap enteng, meskipun berlaga di liga manapun. Dan di perjalanannya tim ini sangggup melewati hadangan tim2 kuat di liganya masing2. Yang paling fresh tentunya ketika mereka mengalahkan tim fenomenal FC Zero Seven (yang di Round 4 mampu mengalahkan Terima Kasih 2-1 tanpa MotS). Seringkali kejuaraan seperti cup ini memang tidak dimenangkan oleh tim yang difavoritkan, tetapi oleh tim dengan strategi dan formasi terbaik. Dari hasil terakhir ini terlihat bahwa tim ini sangat berbahaya dan berpeluang besar melaju ke babak final.
Dari ulasan singkat di atas, terlihat bahwa ke-4 tim ini adalah tim2 yang kuat dan semuanya berpotensi menjadi juara cup musim ini. Yang lebih penting adalah ke-4 tim di atas memiliki strategi yang bagus, baik untuk formasi tim maupun strategi penggunaan MotS hingga babak ini. Siapapun yang pada akhirnya lolos ke final dan menjadi juara, tentunya ke-4 tim di atas patut bangga karena pencapaian mereka ke semifinal dengan melewati hadangan manajer2 aktif lainnya adalah sesuatu yang luar biasa. Bagaimana prediksi manajer2 yang lain mengenai kans empat tim semifinalis ini?